Cara memblokir pengguna WiFi Indihome Huawei itu sebenarnya mudah banget. Tapi kalau kamu masih bingung dengan caranya, yuk langsung simak berikut langkah-langkah lengkapnya.
- Buka Browser lalu Login ke Modem Huawei melalui internet
Langkah pertama, buka browser apa saja yang ada di komputer Kamu. kemudian masukkan IP modem default “192.168.100.1” lalu tekan enter.
- Masuk ke menu Advanced
Jika sudah login, sekarang klik pada menu Advanced lalu pilih Security
- Blokir akses WiFi orang lain di modem Huawei IndiHome
Setelah masuk ke menu Security, selanjutnya pilih Wi-Fi MAC Filtering untuk mencegah pengguna menggunakan WiFi kita.
- Tambahkan MAC Address perangkat yang ingin diblokir
Caranya klik pada tombol New, lalu tempelkan MAC Address yang sudah kamu ketahui sebelumnya. Untuk melihat MAC Address kamu bisa lihat caranya di bawah yang sudah Dafunda Tekno siapkan. Setelah di tempelkan MAC Address pada kolom Source MAC Address, klik Apply untuk mengakhirinya.
- Pengguna WiFi sudah berhasil diblokir
Nah kamu bisa lihat di bawah ini daftar MAC Address pengguna WiFi kamu sudah terblokir. Sekarang perangkat MAC Address tersebut tidak dapat lagi mengakses jaringan WiFi Huawei IndiHome kamu.